Mengenal 5 Hewan Purbakala yang Masih Hidup Hingga Kini

Berbicara mengenai hewan-hewan di masa prasejarah alias purbakala, pasti benak kita langsung teringat dengan dinosaurus. Reptil raksasa ini memang sangat populer bahkan sampai diadaptasi sebagai film hingga animasi. Namun, tentu dinosaurus hanya bisa kita jumpai dalam bentuk gambar ilustrasi ataupun animasi saja karena makhluk purba ini telah lama punah.

Tapi, tidak hanya dinosaurus saja hewan purba yang pernah menempati bumi. Masih ada banyak hewan-hewan purba di muka bumi. Bahkan beberapa diantaranya masih bisa kita jumpai dalam keadaan hidup hingga saat ini. Yuk, berkenalan dengan berbagai hewan purba yang masih hidup di era modern kini!

Hewan Purba yang Masih Hidup

1. Hiu Paus

Berhabitat di perairan tropis yang shravskitchen.com hangat, hiu paus dikenal sebagai spesies ikan terbesar yang ada di dunia saat ini. Dapat hidup hingga 70 tahun lamanya, siapa sangka bahwa spesies ikan raksasa ini diyakini telah hidup di bumi sejak 60 juta tahun lalu yang silam, menjadikannya salah satu hewan purba yang masih hidup hingga saat ini. Karena hidup di perairan hangat, hewan purba ini bisa Anda jumpai di perairan Indonesia, lho. Beberapa tempat Anda bisa melihat Hiu Paus di Indonesia antara lain Taman Nasional Wakatobi, perairan Lembata, perairan Teluk Cenderawasih, hingga perairan Misool. Tak perlu khawatir karena hewan purba yang masih hidup satu ini merupakan pemakan plankton.

2. Tapir

Hewan purba yang masih hidup selanjutnya adalah Tapir, hewan herbivora yang bisa dijumpai di beberapa belahan dunia termasuk di Indonesia. Memiliki bentuk unik dan berhabitat di kawasan hutan di tepian sungai, tapir diduga pertama kali berevolusi di zaman Miosen, hingga 23 juta tahun lamanya. Di Indonesia, hewan purba yang masih hidup ini hanya bisa ditemui di pulau Sumatera, yakni bagian selatan Danau Toba di Sumatera Utara hingga Provinsi Lampung. Namun, berdasarkan bukti arkeologi terbaru, Tapir yang bernama ilmiah Tapirus indicus ini terindikasi pernah hidup di Kalimantan setidaknya pada 1,500 tahun yang lalu.

Saat ini hanya ada lima spesies tapir yang tersisa di seluruh Asia, Amerika Tengah dan Selatan.

3. Kasuari

Memiliki karakteristik yang sangat unik, Kasuari merupakan spesies burung tak bisa terbang dan dikenal juga sebagai salah satu spesies burung terbesar yang ada di bumi saat ini. Berasal dari hutan tropis Australia dan Asia Tenggara, burung ini diduga telah hidup di bumi sejak 60 juta tahun yang lalu. Bahkan karakteristiknya yang dianggap mirip dengan spesies dinosaurus ‘velociraptor’ kerap membuat hewan purba yang masih hidup ini dianggap masih berkerabat dengan dinosaurus. Namun, tentu hal tersebut masih belum bisa dibuktikan hingga saat ini. Di Indonesia, selain di kebun binatang, hewan purba yang masih hidup ini hidup di hutan Papua.

4. Salamander Raksasa Tiongkok

Salamander Raksasa Tiongkok diduga telah ada di muka bumi sejak 170 juta tahun yang lalu merupakan hewan purba yang masih hidup lainnya. Hewan ini bahkan diduga hidup di periode yang sama saat dinosaurus masih berada di bumi. Amfibi terbesar di dunia ini dahulu tersebar luas di aliran sungai pegunungan Tiongkok yang dingin. Sayangnya, kini sudah sangat sulit menjumpai hewan purba yang masih hidup ini di alam liar karena perburuan liar.

5. Chambered Nautilus

Berhabitat di dalamnya laut di perairan Australia dan Indonesia, Anda bisa menjumpai Chambered Nautilus, hewan purba yang masih hidup lainnya. Keberadaan hewan purba yang masih hidup ini tergolong sangat langka dan satu-satunya tempat penangkaran hewan ini saat ini hanya berada di Akuarium Monterey Bay, California. Fosil hewan yang diduga merupakan nenek moyang dari hewan purba ini diduga telah berusia 500 juta tahun, dan perbandingan antara fosil tersebut dengan Nautilus yang masih hidup saat ini masih sangat serupa membuatnya diyakini merupakan hewan purba yang sama yang hidup ratusan juta tahun silam.