Hewan Mamalia: Pengertian, Ciri, Jenis, dan Contohnya
Hewan mamalia adalah kelompok hewan menyusui yang memiliki beragam spesies dan tersebar luas di muka bumi.
Hewan dari kelompok mamalia ini tentu seringkali dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, bahkan ada juga yang dijadikan hewan peliharaan.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut penjelasan lebih lanjut tentang hewan mamalia lengkap dengan pengertian, ciri, jenis dan contohnya slot triofus.
Pengertian Hewan Mamalia
Dilansir dari buku Miskonsepsi dalam Pelajaran IPA di Sekolah Dasar Tinjauan Kritis dari Sudut Ilmu Pengetahuan (2015), hewan mamalia adalah hewan menyusui dan berkembang biak dengan cara beranak (vivipar).
Beranak ditandai dengan proses melahirkan, yaitu keluarnya anak bersama plasentanya. Waktu berkembangnya janin di dalam rahim disebut kehamilan dan masa kehamilan ini berbeda-beda pada setiap jenis hewan mamalia.
Meski begitu, beberapa spesies mamalia lainnya juga ada yang berkembang biak dengan cara bertelur.
Mamalia bertelur ini secara evolusi dianggap sebagai hewan peralihan dari bangsa burung ke mamalia. Salah satunya contohnya mamalia berparuh.
Ciri-Ciri Hewan Mamalia
Ilustrasi. Ciri-ciri hewan mamalia. (noly/Pixabay)
Di bawah ini ada beberapa ciri-ciri hewan mamalia yang membedakannya dengan kelompok hewan lain.
- Tubuh ditutupi bulu atau rambut
- Memiliki glandula mamae atau kelenjar susu yang mengeluarkan air susu
- Mempunyai plasenta kecuali platypus
- Berkembang biak dengan cara melahirkan
- Mamalia betina akan menyusui
- Di dalam jantung memiliki 4 ruang
- Bernapas dengan paru-paru
- Sel darah merahnya tidak memiliki nukleus
- Memiliki telinga luar dan sebagian besar dilengkapi daun telinga
- Homoioterm atau berdarah panas, maksudnya suhu tubuh mamalia tidak dipengaruhi lingkungan
Jenis-Jenis Hewan Mamalia
Selain memiliki ciri-ciri khusus, mamalia juga terbagi menjadi tiga kelompok utama yaitu mamalia bertelur, berkantung, dan berplasenta, berikut penjelasannya.
1. Mamalia bertelur (prototheria)
Prototheria adalah mamalia yang berkembang biak dengan cara bertelur. Nantinya, anak mamalia prototheria mengisap susu melalui rambut sang induk karena indungnya tidak memiliki kelenjar susu.
Contoh hewan mamalia bertelur adalah platypus dan landak semut (echidna).
2. Mamalia berkantung (metatheria)
Metatheria adalah mamalia berkantung yang melahirkan anaknya saat embrio masih di tahap awal sehingga memiliki masa kehamilan yang singkat.
Contoh mamalia berkantung adalah koala, kanguru, dan opossum.
3. Mamalia berplasenta (eutheria)
Eutheria adalah mamalia berplasenta atau memiliki tali pusar. Plasenta ini digunakan untuk pertukaran nutrisi dan gas yang dibutuhkan oleh janin dari induknya.
Contoh mamalia berplasenta adalah domba, kucing, jerapah, gajah dan masih banyak lagi.
Contoh Hewan Mamalia
Dari sekian banyak spesiesnya, berikut contoh-contoh hewan yang termasuk ke dalam kelompok mamalia. Di antaranya:
- Monyet
- Sapi
- Domba
- Jerapah
- Kapibara
- Anjing
- Kucing
- Kelinci
- Paus
- Gajah
- Tikus
- Orang utan
- Badak
- Banteng
- Tapir
- Simpanse
- Monyet
- Gorilla
- Armadillo
- Platypus
- Kanguru
- Koala
- Landak semut
- Unta
- Opossum
- Singa
- Harimau
- Paus
- Lumba-lumba
- Duyung
- Beruang madu
- Lutung
- Kukang
- Kelelawar
- Kambing
- Tupai
- Rubah
- Marsupials
- Primata
- Paus okra
- Paus biru
- Babi
- Kuda
- Rusa
- Gorila
- Anjing laut
- Berang-berang
- Hamster
- Trenggiling
- Cheetah, dan masih banyak lagi
Itulah penjelasan tentang hewan mamalia lengkap dengan contohnya yang perlu diketahui.